Saturday, May 21, 2016

Ragam Vitamin Essential Yang Berguna Untuk Menutrisi Kulit Indahmu

Ragam-Vitamin-Essential-Yang-Berguna-Untuk-Menutrisi-Kulit-Indahmu



Siapa sih yang nggak ingin punya kulit sehat dan cantik? Kamu pun pasti juga menginginkannya kan Dears..

Nah, untuk bisa memiliki kulit sehat dan cantik,, Kamu perlu melakukan perawatan-perawatan yang terbaik untuk kulitmu, Dears.

Nggak harus Perawatan Mahal ke Salon Skincare kok Dears,, Kamu pun bisa juga melakukan sendiri dirumah, dengan Perawatan menggunakan produk kecantikan yang terbuat dari bahan alami.

Karena sebenarnya sama saja kan tujuannya? Yaitu memberikan vitamin untuk kulit agar kulit menjadi lebih sehat.

Untuk Perawatan bagian luar tubuh, Kamu bisa memberikan Vitamin kulit dengan lotion. Tentu saja pilih yang sudah mendapatkan izin edar ya Dears, agar lebih terjamin kualitas dan keamanannya.

Selain itu, Lakukan juga perawatan dari dalam, yakni dengan mengonsumsi sayur maupun buah yang mengandung vitamin yang baik untuk kulit.

Nah, berikut adalah beberapa Vitamin yang paling dibutuhkan oleh kulitmu dan wajib kamu konsumsi agar kulit sehat dan cantik :

1. Vitamin A
Vitamin yang paling dibutuhkan adalah vitamin A karena memiliki banyak sekali manfaat, baik dibidang kesehatan yang mampu melindungi imun tubuh, membantu pembentukan tulang dan gigi, serta mencegah penyakit katarak.

Mapun dibidang Kecantikan yang mampu mencegah penuaan dini. Sehingga Kamu bisa lebih awet muda.

Makanan yang mengandung vitamin A antara lain bayam, tomat, pisang, susu, telur, dan lain-lain.

2. Vitamin B
Vitamin B juga juga sangat bagus untuk kulit. Dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B kompleks, akan dapat mengatasi kulit kering dan keriput.

Selain itu, Vitamin B kompleks juga dapat membuat kulitmu lebih awet muda, karena mampu memperlambat penuaan dini yang terjadi pada kulit.

Kandungan Vitamin B dapat ditemukan pada kubis, selada, almond, kedelai, susu, keju, alpukat dan melon.

3.  Vitamin C
Vitamin C sudah tidak perlu diragukan lagi khasiatnya di berbagai bidang. Untuk bidang kecantikan, Vitamin C dapat menjadikan Kulit menjadi kencang, jerawat m hilang, dan kulit menjadi lebih putih, serta penuaan dini akan menjadi lebih lambat.

Makanan yang mengandung banyak vitamin C adalah jeruk nipis, kiwi, brokoli, paprika merah.

4. Vitamin E
Vitamin E merupakan Vutamin yang sangat berperan penting untuk kulit, karena mampu berfungsi sebagai antioksidan bagi tubuh. Dengan adanya kandungan antioksidan, maka tanda-tanda penuaan dini yang disebabkan karena radikal bebas akan mudah teratasi.

Beberapa makanan sumber vitamin E diantaranya blueberry, alpukat, mangga, paprika dll.

Nah, untuk mendapat Kulit Cantik dan Sehat, bisa dengan mudah kan? Cukup dengan rajin mengkonsumsi Makanan Sumber Vitamin kulit yang bagus,, bisa membuat kulit menjadi sehat dan cantik.

Sehingga dengan kulit yang sehat dan cantik akan dapat menciptakan rasa percaya diri dalam melakukan aktivitas dengan semangat.

No comments:

Post a Comment